Kasat Samapta Polres Klungkung Pimpin Apel Fungsi dan Latihan Bela Diri, Tingkatkan Disiplin serta Kesiapsiagaan Personel
Klungkung – Kasat Samapta Polres Klungkung AKP I Gusti Lanang Jelantik, S.H., M.H., memimpin langsung kegiatan Apel Fungsi yang dirangkaikan dengan pemeriksaan handphone (HP) personel serta latihan fisik dan bela diri, sebagai upaya meningkatkan disiplin, profesionalisme, dan kesiapsiagaan personel Satsamapta Polres Klungkung dalam menghadapi berbagai potensi gangguan kamtibmas.Kamis, 29/1
Apel Fungsi diawali dengan pemeriksaan HP anggota Satsamapta oleh Kasat Samapta, guna memastikan tidak adanya aplikasi judi online maupun aktivitas lain yang dapat mencoreng citra institusi Polri. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan lari pagi mengelilingi seputaran Kota Semarapura sebagai bentuk pembinaan fisik.
Selanjutnya, personel mengikuti latihan Bela Diri Polri yang meliputi teknik pukulan, tangkisan, tendangan, kombinasi pukulan, tendangan dan tangkisan, serta teknik melumpuhkan lawan yang diselesaikan dengan membawa tahanan menggunakan tangan kosong. Selain itu, diberikan pula latihan teknik penggeledahan dan pemborgolan dengan berbagai sikap, baik dalam posisi berdiri, duduk, maupun tiarap.
Kasat Samapta Polres Klungkung AKP I Gusti Lanang Jelantik, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membentuk personel Satsamapta yang sehat secara fisik dan mental, sesuai dengan prinsip Men Sana In Corpore Sano (di dalam badan yang sehat terdapat jiwa yang sehat).
“Melalui kegiatan ini diharapkan personel mampu dan menguasai Bela Diri Polri, memahami teknik penggeledahan dan pemborgolan, serta siap menghadapi situasi apabila menemukan pelaku tindak pidana yang melakukan perusakan, penganiayaan, bahkan menyerang anggota Polri maupun masyarakat,” tegasnya.
Dengan dilaksanakannya Apel Fungsi dan latihan terpadu ini, diharapkan kemampuan individu maupun kesiapsiagaan personel Satsamapta Polres Klungkung semakin meningkat, sehingga dapat memberikan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat secara maksimal.







