Polres Ciamis Pastikan Keamanan Ibadat Umat Kristiani di GKI Ciamis, Wujud Nyata Pelayanan dan Perlindungan Masyarakat

Patroli88investigasi
0

 



Ciamis Patroli88investigasi.com– Kepolisian Resor Ciamis kembali menunjukkan peran aktifnya dalam menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah keagamaan dengan melaksanakan pengamanan kegiatan ibadat umat Kristiani di Gereja Kristen Indonesia GKI Ciamis yang berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda No. 270, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Kamis (01/01/2026).

Ibadat umat Kristiani tersebut berlangsung sejak pukul 08.00 WIB hingga 09.15 WIB dan diikuti oleh sekitar 30 orang jemaat. Kegiatan ibadah dilaksanakan dalam rangka perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dengan mengusung tema Menyambut Kejutan Ilahi, serta dipimpin oleh Pendeta Nike Kusumawati. Selama pelaksanaan ibadah, jemaat dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan tertib dan khidmat berkat dukungan pengamanan dari aparat kepolisian.

Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kasubag Binkar Sie SDM Polres Ciamis AKP R. Anies Matupani, menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan ibadat umat Kristiani merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman serta menjamin kebebasan masyarakat dalam menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan masing-masing. Pengamanan dilakukan secara optimal dengan melibatkan sekitar 15 personel gabungan dari Polres Ciamis dan Polsek Ciamis yang disiagakan di sekitar lokasi gereja guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas.

Selama pelaksanaan ibadat umat Kristiani di GKI Ciamis, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif tanpa adanya gangguan keamanan. Kegiatan berjalan sesuai rencana dan berakhir dengan tertib, mencerminkan kesiapsiagaan aparat kepolisian dalam menjalankan tugas pengamanan

Masyarakat dan jemaat GKI Ciamis menyampaikan apresiasi atas pengamanan yang diberikan oleh Polres Ciamis. Kehadiran aparat kepolisian dirasakan memberikan rasa aman dan nyaman, sehingga jemaat dapat beribadah dengan tenang. Warga berharap Polres Ciamis terus konsisten memberikan pengamanan pada setiap kegiatan keagamaan sebagai wujud nyata kehadiran negara dalam menjaga toleransi, persatuan, serta keamanan di Kabupaten Ciamis.


(Yeyep Arip)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)