Polsek Cijeungjing Dorong Sinergitas Tiga Pilar dan Satkamling untuk Kamtibmas yang Kuat

Patroli88investigasi
0

 



CiamisPatroli88investigasi.com - Guna memperkuat sinergitas antara unsur keamanan dan masyarakat, Polsek Cijeungjing turut berperan aktif dalam pelaksanaan Lomba Tiga Pilar dan Satkamling Tingkat Polres Ciamis yang digelar pada Rabu (21/5/2025) di Desa Handapherang, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Polri dalam menumbuhkan peran aktif masyarakat bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Kepala Desa (tiga pilar desa) dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Adapun lomba Satkamling juga difokuskan untuk menghidupkan kembali budaya jaga malam serta meningkatkan kewaspadaan warga terhadap berbagai bentuk potensi gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar.

Dalam kegiatan tersebut, hadir sejumlah pejabat dari Sat Binmas Polres Ciamis, unsur Polsek Cijeungjing, Babinsa, perangkat desa, tokoh masyarakat, serta warga setempat yang antusias mengikuti jalannya acara. Salah satu titik fokus penilaian adalah Pos Kamling di Dusun Kresikan, RT 29 RW 12, Desa Handapherang, yang menjadi cerminan partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan.

Plt. Kanit Binmas Polsek Cijeungjing Aipda Ujang Malik, S.H. bersama Bhabinkamtibmas Bripka Gun Gun Gumilar turut memastikan jalannya kegiatan berlangsung aman dan tertib. Mereka juga menyampaikan ajakan kepada seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dan sinergitas dalam membangun lingkungan yang aman dan damai.

Kapolsek Cijeungjing, AKP Jajang Sahidin, S.H., memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini. “Kami sangat mendukung program Tiga Pilar dan Satkamling sebagai fondasi utama keamanan berbasis komunitas. Dengan sinergi yang baik antara aparat dan warga, berbagai potensi gangguan keamanan bisa dicegah sejak dini. Kegiatan seperti ini penting untuk membangun budaya peduli dan tanggap terhadap lingkungan,” ujarnya.

Kegiatan berlangsung dalam suasana penuh kebersamaan dan semangat gotong royong. Diharapkan, ajang ini bukan sekadar kompetisi, melainkan menjadi penguat komitmen bersama untuk menciptakan desa yang aman, tertib, dan harmonis.


(Ayep)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)