Ciamis Patroli88investigasi.com– Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, anggota Patroli Samapta Polres Ciamis melaksanakan kegiatan himbauan kamtibmas kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Ciamis, tepatnya di kawasan Alun-Alun Ciamis, pada Kamis (8/5/2025).
Kegiatan tersebut melibatkan tiga personel, yaitu Bripka Ayi Duddy, Briptu Diki Adhi, dan Bripda Ega M. Thoriq. Dalam pelaksanaannya, para personel memberikan himbauan secara langsung kepada masyarakat yang tengah beraktivitas di sekitar Alun-Alun.
Adapun himbauan yang disampaikan kepada masyarakat meliputi Meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi aksi kejahatan dan kriminalitas. Untuk berhati-hati dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, terutama di tempat umum serta Segera melaporkan kepada pihak kepolisian terdekat atau petugas di lapangan apabila melihat atau mengalami tindak pidana.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preemtif Polres Ciamis dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat melalui pendekatan humanis dan preventif.
*Kasat Samapta Polres Ciamis, IPTU Zezen Zaenal Mutaqin, S.H., M.M.,* menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini akan terus digencarkan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan sekitar.
(Ayep)