Bangkalan,-(P88)-Patroli88investigasi.com.- Peristiwa berdarah menggemparkan warga Perumahan Griya Anugerah Blok D8, Kelurahan Mlajah, Bangkalan-Madura, pada Selasa pagi (22/4/25), Seorang pria berinisial AR tega menghabisi nyawa istrinya, EFD (45 thn), dan pria selingkuhannya, A (44 thn), dengan menggunakan senjata tajam jenis clurit.
Setelah di komfirmasi ke Kasat Reskrim Polres Bangkalan, Iptu Hafid Dian Maulidi S.H., membenarkan kejadian tersebut. Ia mengungkapkan, insiden berdarah itu terjadi sekitar pukul 10.30 WIB, dipicu oleh perasaan cemburu yang membara setelah AR mengetahui perselingkuhan istrinya.
“Korban berinisial EFD merupakan istri sah dari pelaku AR. Korban laki-laki A juga diduga merupakan pasangan selingkuhnya dan keduanya saling kenal. Saat ini pelaku sudah diamankan dan kedua jenazah korban dalam proses otopsi di RSUD Syamrabu Bangkalan. Keterangan lebih lanjut kami masih mendalami kasusnya, tegas"Iptu Hafid saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (22/4/25).
Berdasarkan keterangan warga sekitar yang enggan disebutkan namanya, pasangan EFD dan A sudah tinggal di lokasi kejadian selama empat bulan terakhir dan mengaku sebagai pasangan suami istri kepada ibu kosnya. Warga mengaku tidak mengetahui pasti kronologi peristiwa nahas tersebut.
“Tadi sekitar jam 9 pagi ada mobil berhenti, lalu seseorang masuk ke rumah kos pasangan selingkuh, tidak lama terdengar suara gaduh, setelah itu pelaku kabur. Korban laki-lakinya meninggal di tempat, sementara korban perempuan meninggal di rumah sakit,” kata seorang saksi di lokasi kejadian.
Dijelaskan, saat pembunuhan terjadi, korban A sedang berada di kamar mandi, sedangkan EFD berada di ruang tengah kamar kos, Tak lama setelah kejadian, mobil ambulans tiba di lokasi untuk mengevakuasi kedua korban ke RSUD Syamrabu.
Kasus ini kini ditangani Reskrim Polres Bangkalan untuk pendalaman lebih lanjut terkait motif dan kronologi lengkap kejadiannya.
(Rud88).