Kapolsek Cigalontang Laksanakan Baksos Pada Masyarakat yang Mengidap Penyakit TBC dan Gangguan Fungsi Hati
Tasikmalaya, patroli88investigasi.com –Kapolsek Cigalontang polres Tasikmalaya IPTU TONO SUHERMAN laksanakan bakti sosial berikan sembako pada masyarakat yang mengidap penyakit TBC dan gangguan Fungsi Hati
Pada pukul 13.00 Wib sampai dengan selesai, Kapolsek Cigalontang besama Muspika melaksanakan Bakti Sosial kepada masyarakat kurang mampu dalam kondisi sakit kepada ikhsan 14 tahun tahun yang beralamat di Kp.Sukarame Rt.11 Rw. 03 Ds.Pusparaja Kec.Cigalontang.
Adapun dalam kegiatan bakti social tersebut kapolsek memberikan sembako berupa Beras ,Telur ,Mie ,instan ,Susu, kasur, dan Pakaian.
"Alhamdulillah hari ini kami dari Polsek Cigalontang hadir disini untuk membantu ikhsan, berkat informasi dari masyarakat bahwa ada masyarakat yang mengidap penyakit tbc dan gangguan fungsi hati di tengah keterbatasan ekonomi hal itu sebagai bentuk kepedulian dari Polres Tasikmalaya.“ ungkap Kapolsek Cigalontang saat menemui ikhsan, Sabtu (19/02).
(Ayep,Moh Asep)
No comments